BPSI Tanaman Sayuran Sambut Mahasiswa PKL Lembang – (8/1/2024)
Di awal tahun 2024 BPSI Tanaman Sayuran kedatangan sembilan orang mahasiswa yang akan melaksanakan PKL, beberapa mahasiswa tersebut berasal dari 3 Universitas, yakni Universitas Padjajaran Program Studi Kimia Fakultas MIPA, Universitas Sebelas Maret Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian dan Politeknik Negeri Subang Program Studi Agroindustri. Waktu pelaksanaan berlangsung 1 – 3 bulan.
Kedatangan mereka disambut baik oleh Tim pendamping PKL BPSI Tanaman Sayuran Widi Wiratmoko, SP.,MP, sebelum diserah terimakan kepada pembimbing, mereka diberikan penjelasan mengenai profil BPSI Tanaman Sayuran serta tata tertib yang harus dipatuhi oleh para mahasiswa selama mengikuti PKL di BPSI Tanaman Sayuran. Setelah itu kunjungan ke lapangan dengan memperkenalkan beberapa sarana prasarana diantaranya kebun percobaan, laboratorium, perpustakaan dan tempat produksi benih.