Tarhib Ramadhan
Tarhib Ramadhan : Tingkatkan Kesholehan Individu dan Kepedulian Sosial
Lembang - Dalam menyambut kedatangan bulan suci ramadhan, BPSI Tanaman Sayuran menyelenggarakan acara tarhib ramadhan yang bertemakan “Ramadhan Membangun Kesholehan Individu dan Sosial” Jumat 8/3/2024 bertempat di Masjid At-Tafakur BPSI Tanaman Sayuran dihadiri oleh seluruh karyawan.
Ketua DKM Masjid At-Tafakur menyampaikan beberpa program kegiatan yang akan dilaksanakan pada bulan suci Ramdhan diantaranya tadarusan, kultum, kajian dan tebar sedekah.
Ustad Roni Abdul Fatah, Lc.,MA selaku pengisi tausiyah mengatakan ada 5 hal yang perlu dipersiapan dalam menghadapi bulan suci Ramadhan. “Ada lima hal yang perlu kita siapkan pertama keimanan,kedua persiapan ilmu, ketiga harta, keempat fisik kesehatan dan kelima program”ungkapnya.
Ustad Roni berpesan Ramadhan tahun ini harus lebioh baik dari tahun lalu, kita jadikan momentum ini sebagai perbaikan dan peningkatan ibadah.
Selain pengajian panitia mengadakan bazar pakaian berkah murah dan berkualitas dan jajanan berkah, seluruh keuntungannya di kumpulkan untuk program tebar sedekah.
Sebagai penutup acara, para pegawai beserta jajaran pimpinan melaksanakan ramah tamah bersalaman saling memaafkan dan saling mendoakan berharap agar amal ibadah puasa diterima oleh Allah SWT.